
Ilustrasi uang. (Antara)
Bandung Barat, Gerpol.id - Heboh di Bandung Barat! Dana sebesar Rp 1 miliar milik SPPG Pangauban dilaporkan lenyap akibat penipuan, membuat operasional dapur MBG (Menu Bergizi Gratis) terpaksa dihentikan total.
“Benar kejadiannya seperti itu. Jadi kami tidak bisa beroperasi karena dana yang ada terkuras oleh penipu. Jelas ini kelalaian dari Kepala SPPG,” ujar Hendrik.
Menurutnya, sejumlah staf seperti akuntan, ahli gizi, dan pegawai lain sebenarnya sudah mengingatkan agar tidak mudah percaya pada panggilan telepon mencurigakan. Namun peringatan tersebut diabaikan hingga akhirnya terjadi penipuan besar-besaran.
“Jadi kata akuntan, ahli gizi, dan pegawai lainnya itu sudah mengingatkan telepon itu jangan langsung dipercaya, khawatir penipuan. Tapi tidak didengarkan, akhirnya kejadian seperti ini,” lanjutnya.
Kini, pihak SPPG telah melapor ke Badan Gizi Nasional (BGN) dan masih menunggu langkah penyelesaian. Sementara itu, seluruh kegiatan dapur MBG dihentikan sementara karena ketiadaan dana operasional.
“Kami sudah melapor ke BGN dan meminta solusi baiknya bagaimana. Kami masih menunggu solusinya, untuk dapur tidak beroperasi karena tidak ada dana lagi,” tutur Hendrik.
Kasus ini menjadi sorotan publik karena melibatkan anggaran besar dan berdampak langsung pada layanan pangan masyarakat di wilayah Bandung Barat.
0 Komentar